Pages

Jadilah Wanita dan Jadilah Ibu

Pepatah mengatakan "Wanita adalah Ladang dan Pria adalah Petani-nya"

Mungkin banyak yang tidak setuju dengan perkataan pepatah tersebut dan kebanyakan dari wanita yang tidak menyetujuinya, benarkah hal itu ?

Saya jawab YA, sebagian besar wanita akan tersinggung jika dianggap sebagai ladang yang hanya bisa digarap dan digarap serta diambil hasilnya. Dan sebagian wanita akan menolak pernyataan tersebut karena ladang hanyalah sebuah benda mati yang hanya diambil hasilnya saja dan ladang tidak pernah dianggap sebagai pahlawan yang menghasilkan karena hanyalah benda mati yang tidak bisa berbuat apa-apa.


Itu menurut saya adalah pandangan yang CEMEN, itu hanyalah pandangan yang NEGATIF. Harusnya sebagai wanita, kita bangga bisa menjadi ladang apalagi ladang itu menghasilkan buah-buahan yang akan menjadikan dunia ini penuh dengan rasa manis dan ladang yang menghasilkan bunga yang akan mewarnai dunia ini dengan warna-warna yang indah. Jangan hanya berpandangan bahwa wanita perlu emansipasi, wanita harus menjadi seorang pemimpin sama seperti lelaki, wanita harus tidak gampang mewek alias mudah menangis, wanita harusnya menjadi direktur, wanita harus menjadi presiden, wanita harus menjadi ini, harus menjadi itu, dan pada akhirnya jika keinginan tidak terpenuhi maka mereka akan menempuh hal-hal menyimpang jauh dari keberadaban wanita itu sendiri.

Ingatlah bahwa sangat banyak wanita yang bangga karena melahirkan anak-anak bangsa yang berprestasi tanpa harus bersusah payah menjadi wanita karir, banyak wanita yang bangga telah menjadikan suaminya pemimpin tanpa harus ia yang menjadi pemimpin, banyak wanita yang bangga hanya menjadi ibu rumah tangga yang rumah tangganya adalah rumah tangga yang dibanggakan oleh semua orang karena keberhasilan seorang wanita menjadi seorang IBU.

Jangan hanya tergoda lelaki kaya dengan kemewahan sesaat yang nanti ujung-ujungnya suaminya selingkuh karena keluarga sudah tidak harmonis lagi. Jangan tergoda oleh lelaki yang memiliki jabatan tinggi yang nanti ujung-ujungnya KORUPSI karena kebutuhannya semakin tinggi.

Jadilah Wanita dan Jadilah Ibu, itu adalah judul dari postingan saya kali ini dan mungkin banyak wanita yang tidak mengerti apa yang saya maksudkan.

IBU adalah sosok dari seorang yang dibanggakan oleh anak-anaknya, IBU adalah sebuah puisi cinta tak tak pernah terputus cintanya, IBU adalah sosok seorang wanita yang memiliki kredibilitas tinggi dan memiliki komitmen tinggi sebagai seorang pembentuk karakter dan pemimpin dari rumah tangganya, Presiden dari negara yang dinamakan Keluarga, Chef dari dapur restoran yang bernama Rumah, Guru dari muridnya yang bernama Anak, ATM berjalan bagi anaknya, Surga tidak hanya di telapak kakinya tapi IBU adalah surga dan surga, dan segala hal yang mungkin belum terungkapkan oleh kata-kata.

Jadilah Wanita sekaligus IBU yang membuat kita bangga karena telah dilahirkan sebagai wanita, luaskan cara pandang kita terhadap dunia ini, jadilah ladang yang menghasilkan buah yang manis, menghasilkan bunga-bunga yang indah, dan warnai dunia ini dengan semangat seorang ibu yang tidak pernah luntur oleh apapun.

SELAMAT HARI PEREMPUAN SEDUNIA - 8 MARET 2012 !!!


Ayo Semangat,
c3r1t4-ku
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...