Pages

Sudahkah kita memegang kendali hidup?

Dulu sempat saya ulas mengenai cerita sebuah benda yang berbentuk boneka yang digunakan oleh para petani untuk mengusir para burung di sawah. Di postingan yang berjudul Apakah kita orang-orangan atau orang beneran?

Di kampung saya biasa menyebutnya dengan sebutan Bebegig. Bebegig adalah sosok yang selalu patuh perintah majikannya. Di tarik ke kanan dia nurut, ke kiri nurut, bahkan ditelanjangin juga dia nurut pokonya apapun itu dia terima deh. Hehe.

Kira-kira hidup kita seperti itu ga ya?. Apakah kita memegang kendali hidup kita sepenuhnya? "Iya donk". Ahh yang bener??? Masa sihh?? Hehehe ;-)

Apakah anda adalah orang yang sudah memegang kendali hidup? Apa yang akan anda lakukan jika ada seseorang yang mengkritik anda? Apakah anda marah atau menerimanya? Ketika ada seseorang yang mencoba mengkritik anda dan anda tidak menerimanya kemudian marah berarti anda belum memegang kendali hidup anda seutuhnya. Lho mengapa? Ya iya. Berarti anda masih bisa dikendalikan oleh orang lain kan?

Begitu pun juga ketika ada orang yang merendahkan kemampuan anda, apa yang akan anda rasakan? Apakah menjadi loyo atau sebaliknya kita akan lebih termotivasi untuk bisa mewujudkan setiap impian kita. Jika menjadi tidak semangat dalam berusaha berarti masih bisa dikendalikan oleh orang lain. Lho kenapa? Ya iya berarti anda belum memegang kendali hidup seutuhnya. Jadi, sebenarnya kita ini orang-orangan atau orang beneran yah? Hehe. Bercanda kok. ;-)

Jadi untuk menjadi orang yang punya prinsip hidup ada baiknya juga kita mengabaikan perkataan yang tidak berguna dari orang lain. Ketika anda mendengar perkataan yang tidak enak dari orang lain segeralah ubah persepsi anda tentang itu. Intinya adalah harus menyikapinya dengan sikap positif. Nimati aja lah, ambil sisi positifnya. Okey sobat? ;-)

Saya teringat akan pesan salah satu guru saya dari dunia buku yaitu Ajahn Brahm. Beliau berkata, "Jika ada seseorang yang berkata kepada anda dengan ucapan anjing maka cobalah lihat pantat anda. Jika tidak terdapat ekor di pantat anda maka anda bukan anjing. Begitupun ketika ada orang yang mengatakan anda bodoh cobalah anda cari balpoin dan coba tuliskan angka 5+5=?. Jika anda bisa menjawabnya berarti anda bukan bodoh. Selesai Sudah". Hehe

Kita harus bisa memegang kendali hidup kita sepenuhnya agar kehidupan kita lebih terarah dan mempunyai tujuan yang jelas. Jika masih bisa dikendalikan atau dipengaruhi orang lain hidup kita bagaikan mengendarai sebuah mobil yang dikendarai oleh orang lain yang tidak mempunyai tujuan.

Semoga bermanfaat.
Salam sukses.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...