Android Google Docs
Offline Access yang ditawarkan Google docs ini menjadikan user tetap dapat mengakses konten seperti documents, spreadsheets, presentations, gambar, dan lain-lain walaupun tanpa terhubung dengan internet. Demikian dilansir Itproportal, Sabtu (4/2/2012).
Pengguna mendapatkan keuntungan dari upgrade terbaru Google Docs tersebut, diantaranya user dapat membuat atau men-create dokumen/file sekaligus mengirimkan perintah/request dalam posisi offline, dan ketika koneksi internet telah aktif kembali, secara otomatis Google akan merespon perintah tersebut.
Bahkan, file yang offline tersebut dapat ter-update secara otomatis oleh server Google saat gadget terkoneksi dengan jaringan WiFi.
Selain itu, Google Docs juga telah menambahkan keunggulan lainnya ketika user dalam posisi online, yaitu dokumen akan ditampilkan dengan resolusi tinggi