Pages

Jelang Laga Perdana, Rahmad Buta Kekuatan Kamboja

Sehari jelang laga perdana penyisihan grup cabang olah raga (cabor) sepakbola SEA Games XXVI Palembang-Jakarta melawan Kamboja, Pelatih tim nasional U-23, Rahmad Darmawan mengaku tidak mengetahui kekuatan lawan.

Hal itu dikatakannya saat memimpin latihan kedua bersama 26 pemain timnas U-23 di Gelora Soemantri Brojonegoro, Jakarta, Rabu (2/11) sore. Kendati demikian, Rahmad berharap anak asuhnya bisa memanfaatkan peluang melawan Kamboja.

Hal senada pun diungkapkan striker timnas U-23, Ferdinand Alfred Sinaga. Pemain Semen Padang tersebut menyatakan timnya telah melalui persiapan yang matang dalam menghadapi SEA Games. Sehingga dirinya mengharapkan tim Garuda dapat memberikan permainan yang menarik di hadapan ribuan pendukungnya.

Sementara itu, meski sempat diguyur hujan lebat, para punggawa merah putih tetap berlatih untuk bekal menghadapi Kamboja, 7 November mendatang. Namun, latihan kali ini hanya difokuskan melatih kondisi fisik para pemain.

Sebelumnya, Rahmad berencana melatih beberapa teknik permainan. Namun, Rahmad terpaksa membatalkan beberapa sesi latihan seperti tendangan bebas atau tendangan sudut. (*) sumber
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...